Friday, October 30, 2015

Tips Memilih Asuransi Mobil

4 Tips Memilih Asuransi Mobil

Salah satu penunjang utama aktivitas manusia adalah kendaraan bermotor baik roda 2 maupun roda 4. Karena setiap tahunnya tingkat kecelakaan bermotor terus mengalami peningkatan maka tidak ada salahnya kita mengasuransikan kendaraan kita.

Bagi Anda yang berniat mengasuransikan kendaraanya terutama asuransi untuk mobil tidak ada salahnya menyimak tips berikut ini:

1. Jangan terpaku pada tarif premi murah.

Sebab dalam persaingan dewasa ini banyak perusahaan asuransi yang banting harga menawarkan tarif premi murah. Padahal belum tentu ada jaminan pelayanan.

2. Lihat produk asuransi yang ditawarkan.

Anda harus melihat luas jaminan, fasilitas atau benefit yang diperoleh. Jadi lihat apakah ditawarkan layanan emergency services, layanan mobil derek dan layanan call center yang dapat mempermudah nasabah saat mengalami kerugian atau kecelakaan.

3. Lihat jaringan dari perusahaan asuransi yang bersangkutan.

Lihat berapa banyak punya kantor cabang atau berapa banyak punya bengkel rekanan sehingga begitu ada klaim tidak perlu menunggu lama guna memperbaiki kendaraan atau melaporkan kendaraan yang hilang

4. Perlu dipertimbangkan aspek bonafide perusahaan asuransi.

Jangan sampai begitu ada klaim bengkel rekanan pun tidak punya. Sebab banyak perusahaan asuransi mengklaim mereka adalah yang terbaik, padahal kondisi keuangannya sudah sangat parah.

Source:
http://oto.detik.com/read/2013/02/15/154855/2171327/641/4-tips-memilih-asuransi-mobil
dengan penyesuaian.

Sunday, October 25, 2015

Review Chevrolet Spin Activ 1.5 AT by AutonetMagz.com

Review Chevrolet Spin Activ test drive by AutonetMagz Indonesia

Eksterior

Chevrolet Spin Activ yang dirilis oleh PT General Motors Indonesia pertengahan bulan April 2014 ini masih memiliki basis model yang sama dengan varian Spin LTZ, hanya saja ubahan yang dilakukan Chevrolet pada varian tertingginya ini sangat banyak, tidak sekedar menambahkan aksesori tempelan yang dapat dipasang sendiri melalui toko-toko aksesoris.

Desain bumper depan Chevrolet Spin Activ crossover

Pada bagian depannya, kita akan menemukan lampu depan baru dengan frame reflector berwarna hitam, dan bumper depan mobil ini juga turut mengalami ubahan yang cukup berbeda dengan varian standarnya karena adanya body moulding dan under bumper guard berwarna silver.

Over vender spakbor Chevrolet Spin Activ

Sebagai pembeda dengan varian standar, di bagian samping pun diberikan body moulding berwarna hitam doff yang menyatu dengan over fender untuk memberikan kesan sporty layaknya sebuah SUV. Velgnya tidak mengalami ubahan berarti karena masih menggunakan model yang sama, hanya saja kini warnanya menjadi abu-abu gelap dan terakhir cover spion turut diberikan warna hitam.

Dari belakang, kita akan mendapatkan lampu belakang baru yang lebih gelap dengan aksen smoke dan detailing yang luar biasa, bahkan seperti layaknya mobil mahal, kita akan menemukan logo Chevrolet di dalam plastik mika lampu belakang mobil ini.

Detail perubahan pada Chevrolet Spin Activ crossover style

Sedangkan desain belakangnya cukup menjanjikan dengan bumper baru yang terdapat tulisan ACTIV besar, pintu belakang baru dengan back door finisher dan background logo Chevrolet berwarna abu-abu dibawah kaca belakang. Sedangkan untuk tinggi kendaraan sama sekali tidak berubah meskipun ubahan ini bertema croosover.

Interior

Masuk ke dalam interior Chevrolet Spin Activ, kita akan menemukan warna baru yang serba menghitam dibandingkan dengan Chevrolet Spin LTZ dan LS.

Black dashboard hitam Chevrolet Spin Activ

Penggunaan warna baru ini membuat tampilan interiornya lebih mewah dan terasa lebih kontras di malam hari karena dibekali dengan warna iluminasi biru yang lembut pada speedometer dan layar head unit-nya.

Audio steering switch control pada setir Chevy Spin Activ

Fiturnya juga bertambah, kita akan dibekali dengan Steering Switch Control yang berfungsi untuk mengatur volume, forward and reverse termasuk tombol mengangkat dan menutup telepon. Lingkar kemudinya juga sudah dibalut dengan kulit agar lebih nyaman di genggam.

Sedangkan untuk head unit masih sama dengan model LTZ, dengan kualitas suara yang masih sama dan belum dilengkapi dengan tweeter, namun untuk kualitas suaranya sudah cukup menjanjikan, bahkan mungkin bisa dibilang yang terbaik di kelasnya.

Audio system head unit Chevrolet Spin Activ

Tombol-tombol yang ada pada audio system Chevy Spin Activ ini terasa berkelas dari penggunaan bahannya.

Membuka pintu mobil, kita akan disuguhkan dengan lampu ornamen dashboard dan speedometer yang menyala seperti menyambut kita masuk, di malam hari fitur ini sungguh berkesan.

Speedometer digital Chevrolet Spin Activ 1.5 Automatic

Speedometer digitalnya akan terasa sangat canggih dan modern dibandingkan dengan rival-rivalnya yang masih menggunakan speedometer analog, hingga menjadikan Chevrolet Spin ini satu-satunya mobil low MPV yang sudah menggunakan speedometer model digital.

Tombol pengaturan lampu Chevy Spin Activ

Selain itu kita juga akan menemukan switch lampu di bawah ventilasi AC pengemudi dan pengaturan MID (Multi Information Display) speedometer melalui tuas sein yang terletak di balik kemudi sebelah kanan.

Chevrolet Spin ini cukup unik, karena meskipun dirancang sebagai mobil Amerika, ia memiliki tuas sein disebelah kanan, keunikan lainnya juga ada pada mode pengunciannya yang ditandai dengan gagang pembuka pintu yang akan masuk ke dalam jika anda menguncinya. Kita juga bisa mengatur hal ini dari center cluster.

Detail material bahan kursi jok Chevrolet Spin Activ

Kursi Chevrolet Spin kini menggunakan warna hitam dengan jahitan putih yang menonjol, kita juga akan menemukan logo huruf “A” yang seperti gunung di punggung kursi depan mobil ini. Jok Chevrolet Spin Activ ini tebal tidak seperti kompetitor yang dibuat tipis untuk mendapatkan kelegaan kabin maksimal.

Duduk di bangku pengemudi mobil ini memiliki driving position yang tinggi dan memiliki lantai yang rendah.

Posisi mengemudi driving position pada Chevrolet Spin Activ

Dengan posisi mengemudi seperti ini terasa seperti mengendarai mobil Rally yang sengaja di desain dengan kemudi tinggi dan mendekat agar pengemudi tidak cepat lelah.

Driving position seperti ini memiliki nilai plus seperti jarak pandang yang lebih luas dan memaksa anda untuk mengemudi dengan posisi duduk tegak yang ditujukan untuk ketahanan mengemudi jarak jauh.

Luas kabin belakang jok baris kedua Chevrolet Spin Activ

Masuk ke dalam bangku baris kedua, Chevy Spin Activ ini memiliki legroom dan headroom yang lebih dari cukup. Posisi duduknya pun masih sama seperti kursi depan dengan konsep low floor high seating, sehingga kaki penumpang akan terasa jatuh kebawah dibandingkan dengan lurus ke depan seperti kompetitor.

Di ruang belakangnya, kita akan diberikan dua lubang ventilasi AC bundar yang menyatu dengan plafon hingga baris ketiga, dan sekali lagi AC hingga baris jok ketiga Chevrolet Spin ini menjadi satu-satunya di kelas low MPV.

AC Chevrolet Spin hingga bangku jok barus ke tiga di belakang

Masuk ke bangku baris ketiga, sangat disayangkan mobil ini tidak memiliki fitur sliding pada bangku baris keduanya agar ruang kaki penumpang belakang dapat ditambah. Headroom terasa lebih dari cukup, bahkan headroom mobil ini paling lega diantara kompetitor. Baris terakhir bisa lebih lega lagi jika bangku baris kedua dapat diatur fleksibilitasnya dengan mode sliding yang dapat digeser maju mundur, karena bangku baris keduanya masih memiliki legroom yang cukup lega.

Bagasi Chevrolet Spin Activ dan tempat ban serep

Buka bagasi, kita akan disuguhi bagasi yang cukup luas diantara mobil sekelasnya, lebih besar dibandingkan dengan Toyota Avanza. Pelipatan bangku belakang masih konvensional dan tidak dapat dilakukan terpisah antara sandaran kursi kiri dan kanan. Namun bagian terbaiknya ketika kursi belakang ditekuk, kita bisa membuka bagian bawah karpet yang berisi ban serep. Sehingga sangat mudah untuk dikeluarkan tanpa harus menurunkan dari bawah, penempatan tool kit juga sangat rapih di dalam ban cadangan.

Kenyamanan

Chevrolet Spin Activ merupakan mobil yang cukup nyaman dibandingkan dengan mobil sekelasnya, suara kabin sangat kedap untuk ukuran kelas low MPV dan kami sangat menyukai suara mesin yang memiliki nada rendah seperti mobil dengan isi silinder besar, sehingga suara mesin sengaja dibuat masuk ke dalam kabin ketika kita menyentuh RPM lebih dari 4.000

Suspensi Chevrolet Spin Activ Indonesia

Kenyamanan suspensinya terasa luar biasa, pantulan suspensi terasa pas dan cepat meredam benturan, sehingga kami tidak perlu melambatkan kecepatan secara signifikan ketika melewati polisi tidur dan jalan rusak.

Nah umumnya mobil yang memiliki suspensi nyaman memiliki pengendalian dan grip yang buruk, namun tidak pada Chevrolet Spin Activ ini. Meskipun terasa nyaman, sebenarnya mobil ini memiliki suspensi yang cukup kaku namun terasa lembut karena ditekan oleh bobot bodi yang berat, maka tidak heran jika body roll terasa minim meskipun mobil ini memiliki bodi lebih tinggi dibandingkan dengan Honda Mobilio atau Nissan Grand Livina. Grip yang diberikan ban juga sangat baik, perasaan understeer juga masih fair enough. Bahkan kami berani melakukan manuver sedikit pada mobil ini.

Chevrolet Spin Activ ngepot ngedrift slalom

Bicara tentang kemudi, Chevrolet Spin memiliki kemudi yang terasa sedikit lebih berat dibandingkan dengan MPV masa kini yang umumnya sudah menggunakan Electronnic Power Steering (EPS), karena Chevrolet Spin masih menggunakan Hydraulic Power Steering (HPS). Namun berita baiknya, karena menggunakan model hidrolik, rasa pengendalian masih dapat dinikmati dibandingkan EPS yang cenderung seperti membawa sebuah mobil mainan.

Dengan handling yang baik serta suspensi yang nyaman untuk sebuah mobil keluarga, Chevrolet Spin rasanya menjadi pilihan menengah antara kenyamanan dan pengendalian.

Performa

Chevrolet Spin dibekali dengan mesin 1.500 cc bertenaga 109 Ps di 6.000 RPM dan torsi 142 Nm. Tidak ada yang spesial dari mesin ini kecuali suara mesinnya yang sangat nikmat di dengar. Baik akselerasi dan konsumsi BBM-nya cenderung menengah. Tenaganya juga tidak menyentak-nyentak seperti mobil Jepang kebanyakan, Chevrolet membuatnya halus dan tenaganya terasa linear dari RPM rendah hingga RPM tinggi.

Mesin S-TECH III 16 Valve Chevrolet Spin Activ 1.5-liter

Bagian terbaik dari sistem mekanis penggerak Chevrolet Spin Activ ada pada transmisi Automatic 6 percepatannya. Transmisi ini adalah transmisi automatic satu-satunya di kelas ini yang memiliki mode Shiftronic seperti layaknya mobil manual di kelas ini. Pada tuas transmisi D, transmisinya sangat halus dan sangat cepat perpindahan gigi-nya ketika kita membutuhkan akselerasi spontan untuk mobil di kelas ini.

Tuas transmisi automatic AT Shiftronic Chevrolet Spin Activ

Bisa disimpulkan dari segi transmisi, mobil ini memiliki transmisi automatic yang sangat baik untuk sebuah MPV, namun anggap saja anda tidak memiliki mode manual karena kurang akurat, toh posisi “D” di Chevrolet Spin ini jauh terasa lebih responsif dibandingkan dengan mobil-mobil sekelasnya.

Test drive Chevrolet Activ Indonesia

Dalam artian, untuk posisi transmisi “D” atau posisi biasa, mobil ini dapat berakselerasi dengan baik tanpa harus menggunakan mode sport atau manual.

Ketika mengemudikan mobil ini di jalan tol, kami merasa mobil ini masih stabil dan tidak menunjukan gejala limbung. Peredaman suara di kecepatan tinggi juga sangat baik karena penggunaan 6 gigi yang memiliki rasio lebih luas dibandingkan dengan transmisi 4 – 5 percepatan otomatis biasa.

Fitur dan Keamanan

Chevrolet Spin Activ memiliki fitur yang lengkap mulai dari audio dengan Bluetooth, USB, AUX dan CD MP3 serta Steering Switch Control pada setir. Dari segi pengemudi, kita mendapatkan speedometer digital lengkap dengan MID yang cukup mendetail, kursi dengan pengatur ketinggian dan Tilt Steering. Oh iya, kita juga mendapatkan Immobilizer Key model lipat yang nyaman dimasukan dengan mudah ke dalam saku celana.

Kunci Key Immobilizer dengan alarm Chevrolet Spin Activ

Sedangkan untuk penumpang, kita disuguhkan dengan AC Double Blower yang merata hingga baris ketiga, 4 buah Power Window, fitur Follow Me Home Headlights dan untuk keamanan mobil MPV dari Chevrolet Indonesia ini sudah dibekali dengan ABS (Anti-lock Braking System) dan dua buah Airbag.

Uniknya mobil ini memiliki kekurangan di sektor yang jarang kita temukan seperti power window tanpa Auto up/down para bagian jendela pengemudi.

Desain bumper belakang Chevrolet Spin Activ 1.500 cc

Kesimpulan

Boleh dibilang Chevrolet Spin Activ ini memiliki banyak kelebihan dibandingkan dengan kompetitornya, bagian yang terbaik ada pada suspensinya yang memberikan kemampuan menyenangkan antara kenyamanan dan pengendalian. Lalu audio yang memiliki suara terbaik, transmisi automatic terbaik dan penampilan yang tidak sekedar menambahkan aksesoris belaka pada varian ultimate Spin ini.

What we like :

– Ubahan yang cukup signifikan dibandingkan dengan model standar

– Tranmisi AT cepat dan responsif pada posisi “D”

– Suspensi yang baik antara kenyamanan dan pengendalian

– Suara mesin yang merdu

– Kualitas audio sangat baik

– Peredaman kabin cukup baik

– Speedometer canggih

– Akses mudah pada ban cadangan

– AC hingga baris ketiga

– Visibilitas pengemudi yang baik

– Headroom baris ketiga terlega di kelasnya

– Folding Key with Immobilizer

We don’t :

– Posisi mengemudi terlalu tinggi

– Bangku baris kedua tidak sliding

– Tidak tersedianya power window auto up/down

Source:
dengan penyesuaian.

Tuesday, October 20, 2015

Xpresiin Sportivitasmu bersama Liga Mahasiswa (LIMA) dengan Tahapan Xpresi BCA

Jumat kemarin saya datang ke Universitas Negeri Jakarta untuk bertemu teman saya yang sudah lama belum saya temui. Sesampainya disana ternyata teman saya sudah menunggu saya di parkiran. Saya diajak keliling kampusnya sambil berbincang, kebetulan saat melewati Gedung Raden Adjeng Kartini saya melihat sebuah booth yang ramai dikunjungi. Karena penasaran, saya dan teman saya mendekati booth itu, ternyata itu adalah booth Tahapan Xpresi BCA.

Booth Tahapan Xpresi BCA LIMA di depan Gedung Raden Adjeng Kartini, Universitas Negeri Jakarta.
Seketika saya teringat dulu ketika membuka Tahapan Xpresi BCA. Sayapun menceritakan kepada teman saya tentang kemudahan membuka rekening Tahapan Xpresi BCA yakni jika setoran awal tabungan biasa itu Rp 500.000 tapi jika membuka rekening Tahapan Xpresi BCA setoran awalnya hanya Rp 50.000. Dan bagi yang membuka rekening Tahapan Xpresi BCA juga akan mendapatkan cashback senilai Rp 50.000 khusus bagi nasabah Tahapan Xpresi BCA yang baru pertama kali membuka rekening di BCA dan langsung mendaftarkan KlikBCA, m-BCA, dan BCA KlikPay kemudian melakukan transaksi minimal satu kali dengan BCA KlikPay di bulan yang sama. Selain kemudahan membuka rekening Tahapan Xpresi BCA, banyak juga keuntungan memakai Tahapan Xpresi BCA, seperti selama periode 1 Juni - 30 November 2015 ada promo buy one get one tiket nonton di semua Outlet Blitz setiap sabtu dan minggu. (Informasi seputar Tahapan Xpresi BCA dapat dilihat selengkapnya di www.bca.co.id/xpresi)

Antusiasme pendaftar.
Setelah mendengar cerita pengalaman saya mengenai kemudahan membuka dan keuntungan memakai Tahapan Xpresi BCA, teman saya jadi tertarik untuk membuka rekening Tahapan Xpresi BCA. Kami pun mengunjugi booth BCA tersebut, dan bertanya-tanya kepada salah satu pramuniaga disana. Ternyata BCA menjadi sponsor utama Liga Mahasiswa (LIMA) dan ada keuntungan menarik jika mendaftar LIMA dengan Tahapan Xpresi BCA. Ada lima cabang olahraga yang dipertandingkan di Liga Mahasiswa yaitu bola basket, futsal, bulu tangkis, renang, dan golf.

Pramuniaga sedang menjelaskan keuntungan membuka rekening Tahapan Xpresi BCA LIMA.
Kebetulan teman saya dan timnya sedang ingin mengikuti kompetisi bola basket, maka saya dan teman saya bertanya lebih detail kepada pramuniaga mengenai cabang olahraga yang dia geluti itu. Untuk biaya registrasinya sendiri, bila pada tahun lalu mencapai Rp 3.500.000 per tim, sejalan dengan visi pembinaan kepada seluruh mahasiswa, Liga Mahasiswa Bola Basket melakukan penyesuaian biaya registrasi pada tahun ini menjadi Rp 1.500.000 untuk masing-masing tim putra dan putri. Proses registrasi secara online dapat dilakukan mulai saat ini dengan mengakses registrasi.ligamahasiswa.id.


Serunya, bagi pemegang Tahapan Xpresi BCA akan mendapatkan penawaran khusus untuk pendaftaran LIMA Bola Basket 2015-2016. Jika setengah dari jumlah anggota tim calon peserta memiliki Tahapan Xpresi BCA mendapatkan potongan harga pendaftaran hingga 50 persen. Lebih menarik lagi, calon peserta akan dibebaskan dari biaya pendaftaran, jika seluruh anggota tim calon peserta memiliki Tahapan Xpresi BCA.

Desain-desain kartu edisi LIMA yang dapat dipilih.
Desain-desain kartu edisi Valentine.
Desain-desain kartu edisi re:ON.
Desain-desain kartu edisi re:ON.
Desain-desain kartu edisi re:ON.
Selain potongan harga pendaftaran yang sudah disebut sebelumnya, pada Liga Mahasiswa (LIMA) kali ini bagi yang membuka rekening kartu Tahapan Xpresi BCA di booth BCA LIMA (Periode: 1 September 2015 - 30 November 2015) akan mendapat lainnya banyak keuntungan lainnya, antara lain:
  • Gratis tiket nonton pertandingan untuk babak penyisihan dan diskon khusus untuk tiket nonton pertandingan semifinal dan final.
  • Mendapat exclusive tribune-seat (tempat duduk prioritas), antrian dan fasilitas parkir khusus di pertandingan Semifinal dan Final Kompetisi Liga Mahasiswa di semua conference.
  • Gratis LIMA Official Merchandise / Cashback Rp 40.000 dan voucher MAP senilai Rp 50.000 dengan syarat dan ketentuan:
  1. Follow dan kirim tweetpic ke akun Twitter @XpresiBCA dan @LigaMahasiswa dengan mencantumkan nomor kartu Tahapan Xpresi BCA dan hashtag #SejutaXpresi.
  2. Cashback akan dikirim ke rekening nasabah paling lambat pada akhir bulan berikutnya dengan syarat rekening tidak ditutup dan memenuhi verifikasi.
  3. Satu nasabah hanya bisa mendapatkan satu voucher MAP dan satu buah merchandise / cashback selama periode program (persediaan terbatas).
Pedaftar yang sedang mengambil LIMA Official Mechandise.
Teman saya beserta timnya akhirnya membuka rekening Tahapan Xpresi BCA dan mendaftar LIMA di cabang olahraga bola basket. Asik banget selain sudah mendapat banyak keuntungan dari membuka rekening Tahapan Xpresi BCA, juga mendapatkan keuntungan saat mendaftar LIMA dengan Tahapan Xpresi BCA.

Terdapat photobooth Sejuta Xpresi-Mu!
Nah bagi kamu yang belum berkesempatan mendaftar LIMA di booth yang berada di Universitas Negeri Jakarta, kamu bisa cek jadwalnya di sini http://www.bca.co.id/id/about/berita/2015-sep-03-xpresi-bca-lima-bola/basket-season-4-free-biaya-pendaftaran.jsp. Ayo segera buka rekening Tahapan Xpresi BCA serta daftarkan tim olahraga kalian di LIMA dan dapatkan semua keuntungannya. 

Thursday, October 15, 2015

Strategi Membangun Citra Perusahaan & Pembentukan Strategi Citra Perusahaan Bank BCA

Setiap perusahaan tentu memiliki citra yang disadari atau tidak telah melekat pada perusahan tersebut. Tidak sedikit barang atau jasa yang dihasilkan oleh sebuah perusahaan memliki citra yang begitu melekat pada benak konsumen.

Dapat diartikan citra perusahaan merupakan keseluruhan kesan yang terbentuk di masyarakat tentang perusahaan. Dimana citra tersebut berhubungan dengan nama bisnis, arsitektur, variasi dari produk, tradisi, ideologi, dan kesan pada kualitas komunikasi yang dilakukan oleh setiap karyawan yang berinteraksi dengan klien organisasi.

Menurut Normann dalam Kandampully, citra perusahaan dapat bersumber dari iklan, public relations, kesan, dan pengalaman nyata konsumen dalam menggunakan barang atau jasa. Diantara hal tersebut, yang dianggap paling penting adalah pengalaman nyata konsumen dalam menggunakan barang atau jasa. Karena itu, setiap perusahaan dapat memiliki lebih dari satu citra tergantung dari kondisi interaksi yang dilakukan perusahaan dengan kelompok yang berbeda, seperti: konsumen, karyawan, pemegang saham, dimana setiap kelompok tersebut mempunyai pengalaman dan hubungan yang berbeda dengan perusahaan.
Dari penjabaran diatas dapat disimpulkan bahwa citra sebagai persepsi masyarakat dari adanya pengalaman, kepercayaan, perasaan, dan pengetahuan masyarakat itu sendiri terhadap perusahaan sebagai aspek fasilitas yang dimiliki perusahaan dan layanan yang disampaikan karyawan kepada konsumen.

Citra tidak dapat direkayasa artinya citra tidak datang dengan sendirinya namun dibangun dan dibentuk oleh masyarakat dari upaya komunikasi dan keterbukaan perusahaan kepada konsumen.

Marketing Public Relations (MPR) merupakan perpaduan pelaksanaan program dan strategi pemasaran (Marketing Strategy Implementation) dengan akivitas program kerja public relations (Work Program of Public Relations).

Dalam pelaksanaannya terdapat tiga strategi penting, yakni:
  1. Pull strategy, public relations memiliki dan harus mengembangkan kekuatan untuk menarik perhatian publik.
  2. Push strategy, public relations memiliki kekuatan untuk mendorong berhasilnya pemasaran.
  3. Pass strategy, public relations memiliki kekuatan untuk mempengaruhi dan menciptakan opini publik yang menguntungkan

Jelas, marketing dalam Marketing Public Relations tidaklah dalam pengertian sempit. Tetapi berkaitan dengan aspek-aspek perluasan pengaruh, informatif, persasif, dan edukatif, baik segi perluasan pemasaran atas suatu produk atau jasa, maupun yang berkaitan


PEMBENTUKAN STRATEGI CITRA PERUSAHAAN BANK BCA

Sudah sejak lama BCA melakukan kegiatan public relation dengan membuat acara di televisi yakni Gebyar BCA. Acara tersebut dimanfaatkan BCA sebagai media komunikasi dan edukasi, sehingga akan tercipta relationship yang kuat dengan customer-nya. Jadi, wajar saja kalau brand BCA menduduki peringkat pertama awareness (top of mind) dalam jajaran bank di Indonesia.

BCA selalu berusaha berinteraksi dengan nasabahnya melalui berbagai cara. Salah satu bentuk komunikasi yang dilakukan BCA adalah melalui Gebyar BCA. Gebyar BCA adalah program televisi yang bersifat edutainment dan dikemas dalam bentuk variety show.

Melalui program Gebyar BCA, BCA menjalin komunikasi dengan masyarakat Indonesia baik yang sudah menjadi nasabah maupun yang belum. Sebagai kegiatan public relations yang bersifat edutainment, Gebyar BCA menayangkan berbagai informasi mengenai produk-produk dan fasilitas perbankan terbaru, dan bagaimana cara memanfaatkannya, untuk diketahui masyarakat luas.

Acara Gebyar BCA dikemas secara apik dan menarik, dengan menghadirkan bintang-bintang dunia hiburan dari dalam atau luar negeri, dan diselingi komedi juga kuis interaktif berhadiah jutaan rupiah. Gebyar BCA merupakan acara variety show yang pertama yang disponsori secara eksklusif oleh bank dan salah satu acara variety show yang bertahan paling lama.

Selain berbagai kegiatan marketing yang dilakukan, Bank BCA juga membentuk citra dengan cara melakukan kegiatan CSR (corporate social responsibility). Kegiatan yang dilakukan misalnya pada saat Bulan Ramadhan dan saat lebaran haji, yakni pemberian zakat pada saat Idul Fitri, santunan pada anak yatim dan orang tidak mampu, pemberian hewan kurban, serta mengadakan acara buka puasa bersama orang-orang tidak mampu dan anak yatim.

BCA juga sering menjadi sponsor berbagai acara baik bertemakan teknologi, entertainment, maupun olahraga. Terakhir, BCA selalu meluncurkan layanan-layanan terbaru seiring perkembangan zaman untuk memudahkan nasabah dalam menggunakan layanan BCA.

Berbagai cara akan terus dilakukan oleh sebuah perusahaan ataupun institusi untuk membentuk, menjaga, bahkan meningkatkan citra. Hal ini dilakukan semata-mata untuk menjaga kelangsungan dari perusahaan tersebut. Agar perusahaan tersebut tidak tergilas persaingan ditengah perkembangan yang semakin pesat.
Dengan kegiatan-kegiatan Marketing Public Relations yang dilakukan oleh Bank BCA diharapakan akan tetap menjaga dan menjalin hunbungan yang baik dengan nasabah. Karena dengan hubungan yang baik tentu akan menjadikan Bank BCA menjadi bank nomor wahid di Indonesia bahkan di Asia.
Dan dengan kegiatan CSR, diharapkan akan dapat menjalin hubungan yang baik dengan masyarakat sekitar. Sehingga setiap cabang BCA dapat diterima dengan baik oleh lingkungan sekitar cabang tersebut.

Source:
dengan penyesuaian.

Saturday, October 10, 2015

Review Toyota Grand New Avanza & Grand New Veloz


Toyota Avanza adalah mobil yang fenomenal di Indonesia, bagaimana tidak, mobil ini menjadi pilihan bagi banyak keluarga di Indonesia. Hampir di setiap jalan kita bisa menemui mobil ini, maka tak heran banyak yang menyebut Toyota Avanza adalah mobil sejuta umat.

Pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015, Toyota memperkenalkan ke publik major change dari Toyota Avanza, bahkan menambahkan varian sporty dari mobil keluarga Indonesia ini, yakni Toyota Grand New Avanza dan Grand New Veloz.

Perbedaan mencolok dari facia antara Grand New Avanza dengan Grand New Veloz adalah lampu utama, grill dan bumpernya.  

Toyota Grand New Avanza - Eksterior - Dengan grille dan garis desain baru, Grand New Avanza semakin terlihat semakin gagah dan elegan




Grill Grand New Avanza terpisah dengan bumper yang terlihat seperti bibir yang sedang tersenyum dan lampu tanpa proyektor. Desain dari Grand New Avanza ini mengarah pada desain elegan.

Toyota Grand New Veloz - Eksterior - Tampil lebih sporty dan berkarakter, Grand New Veloz menjadikan Anda pusat perhatian



Sedangkan pada Grand New Veloz, dari segi pencahayaan depan sudah mendapat lampu proyektor. Grill Grand New Veloz menyatu dengan bumper dengan sirip-sirip besar dan motif sarang lebah (honey comb). Lekukan grillnya pun lebih tegas, arah desainnya untuk Grand New Veloz ini lebih kearah sporty.

Bagian belakang kedua mobil yang cocok untuk Indonesia ini terlihat tidak banyak berubah dari generasi sebelumnya yang ditambah reflektor horizontal yang berdampingan dengan lampu belakang membuat tampilan Grand New Avanza dan Grand New Veloz ini lebih stylish, ada juga emblem 1.5 Veloz dan Automatic menggantikan emblem 4 AT. Lampu belakang Grand New Avanza dan Grand New Veloz kini memiliki fin alias sirip di bagian sisi luar seperti pada Toyota Altis dan Vios baru.

Melihat penampilan desain Grand New Avanza dan Grand New Veloz yang makin ciamik, maka Grand New Avanza dan Grand New Veloz cocok sebagai mobil untuk keluarga stylish.

Grand Avanza memilih warna jok coklat dengan aksen silver sementara pada Grand New Veloz memiliki warna jok hitam dengan aksen abu-abu. Untuk dashboard sendiri milik Grand New Avanza memiliki warna two tone hitam dan begie dengan konsol tengah berwarna silver sementara dashboard Grand New Veloz kini didominasi warna hitam dengan dengan konsol tengah berwarna piano black yang mewah di bagian tengah. Untuk kualitas materialnya mengalami peningkatan kualitas jika dibandingkan generasi sebelumnya. Speedometer Grand New Avanza dan Grand New Veloz kini dilengkapi Eco Indicator supaya lebih hemat dalam mengonsumsi bahan bakar dan MID dengan warna dasar merah untuk Grand New Avanza dan warna dasar biru untuk Grand New Veloz.

Posisi pengemudi Grand New Avanza dan Grand New Veloz menurut saya sudah pas tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah seperti generasi sebelumnya, dan jangkauan pedal kopling tidak cepat membuat kaki lelah. Grand New Avanza dan Grand New Veloz juga sudah dilengkap power steering yang tidak menyusahkan pengemudi.

Lanjut kebagian penumpang, bangku baris kedua di semua tipe Grand New Avanza dan Grand New Veloz sudah ISOFIX, sementara pada bangku baris ketiga semua tipe Grand New Avanza dan Grand New Veloz kini dapat dilipat split satu persatu (50:50) untuk memudahkan saat membawa barang.

Untuk masalah keamanan kini Grand New Avanza dan Grand New Veloz sudah dilengkapi dengan pengingat seatbelt penumpang depan, dual airbags, immobilizer, dan rem ABS untuk semua tipe.

Untuk mesinnya terdapat pilihan mesin 1300 cc yang kini sudah mengusung teknologi Dual VVT-i dengan output tenaga 96.5PS@6000 dan torsi 123 Nm@4200; dan pilihan mesin 1500 cc Dual VVT-i  dengan output tenaga 104 PS@6000 dan torsi 139 NM@4200

Dengan semua pembaruan yang diberikan Toyota kepada mobil dengan exterior dan interior stylish dan trendy lifestyle ini maka tak heran kalau mobil dengan banyak fitur ini dapat disebut MPV terbaik Indonesia.

Saturday, October 03, 2015

Tipe-tipe Citra


Citra terdiri dari berbagai macam tipe. Jefkins dikutip dalam Liliweri membagi citra dalam beberapa jenis (Liliweri 2012 dalam Sagala, 2012).

1. Citra cerminan (mirror image). Yakni citra yang diyakini oleh perusahaan yang bersangkutan, terutama para pimpinannya yang tidak percaya apa dan bagaimana kesan orang luar terhadap perusahaan yang dipimpinnya itu tidak selamanya dalam posisi baik. Terjadinya perbedaan antara citra yang diharapkan dengan kenyataan citra di lapangan, justru mencerminkan citra negatifnya yang muncul.

2. Citra kini (current image). Citra merupakan kesan yang baik yang diperoleh dari orang lain tentang perusahaan atau hal lain yang berkaitan dengan produknya.

3. Citra keinginan (wish image). Citra yang diinginkan adalah seperti apa yang diinginkan dan dicapai oleh pihak manajemen terhadap lembaga/perusahaan atau produk yang ditampilkan tersebut lebih dikenal, menyenangkan dan diterima dengan kesan yang selalu positif diberikan oleh publiknya atau masyarakat umum.

4. Citra perusahaan (corporate image). Citra ini berkaitan dengan sosok perusahaan sebagai tujuan utamanya, bagaimana menciptakan citra perusahaan yang positif yang lebih dikenal serta diterima oleh publiknya.

5. Citra serbaneka (multiple image). Citra ini merupakan pelengkap dari citra perusahaan, yaitu bagaimana pihak humas akan menampilkan pengenalan terhadap identitas, atribut logo, brand’s name, seragam, kemudian diidentikkan ke dalam suatu citra serbaneka yang diintegrasikan terhadap citra perusahaan.

6. Citra penampilan (performance image). Citra penampilan ini lebih ditujukan kepada subjeknya, bagaimana kinerja atau penampilan diri profesional pada perusahaan bersangkutan, misalnya dalam berbagai kualitas pelayanan dan bagaimana pelaksanaannya.